Dosen UMB menjuarai 1st Creative Visual Award di USM Malaysia
Dosen UMB menjuarai 1st Creative Visual Award di USM Malaysia
Rizki Briandana S.Ikom adalah Dosen Broadcasting FIKOM UMB yang sedang menempuh pendidikan S2 di Universiti Sains Malaysia, Penang Malaysia. Beliau berhasil memperoleh Juara 1 untuk kategori Triumph Of The Spirit Awards pada 1st Creative Visual Award di Universiti Sains Malaysia. Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah diadakan pada 30 September 2011 di kampus Universiti Sains Malaysia, Penang Malaysia.
1st Creative Visual Award merupakan event pertama kali yang diadakan di Universiti Sains Malaysia. Event ini merupakan event tahunan yang memperlombakan film pendek dan fotografi. Event ini bertujuan untuk memberikan wadah kreativitas para mahasiswa-mahasiswa yang ada di Malaysia. Dalam event ini ada 9 juri yang berasal dari industri perfilman Malaysia dan juga dosen di USM.
Untuk kategori film pendek terdiri dari 29 peserta yang berasal dari Malaysia, Indonesia, Iran dan Irak. Di kategori film pendek terdapat 8 awards. Rizki Briandana S.Ikom mengatakan bahwa beliau mendapatkan 3 nominasi, yaitu triumph of the spirit awards, the best movie awards, dan audience awards.